Tape singkong merupakan makanan kesukaanku apalagi tape singkong yang pulen dan manis hm.. rasanya ingin lagi dan lagi memakannya. Dalam artikel ini saya memposting tentang cara membuat tape singkong yang enak.
Tape singkong memiliki berbagai khasiat :
- Dipercaya dapat menyembuhkan jerawat dan bisul
- Banyak orang juga berpendapat “singkong” dapat menambah rangsangan seksual suami-istri
- Dapat menghangatkan tubuh karena mengandung Alkohol (jika kebanyakan dapat memabukkan), dan dapat menyehatkan kulit.
- Dapat menjadi energi alternatif selain nasi
- Memperlancar menstruasi (bagi wanita)
- Memperlancar sistem pencernaan
- Menyembuhkan penyakit maag dengan cara dikonsumsi pagi-pagi saat bangun tidur.
- Dipercaya dapat mencegah anemia.
- Obat alternatif untuk mengobati penyakit Wasir
- Mengobati luka pada penderita diabetes (“Tape singkong” ditempel pada luka)
- Dapat menghilangkan noda di wajah jika dikonsumsi setiap hari (1 piring kecil setiap hari)
Bahan Utama Membuat Tape Singkong
- 1.5 kg Singkong, dikupas dan cuci bersih. Kemudian potong menjadi beberapa bagian ataupun bisa dalam bentuk utuh.
- 1.5 butir Ragi Tapai yang dihaluskan.
Supaya memiliki rasa yang lebih khas, daun pisang bisa digunakan sebagai alas.
Cara membuat tape singkong :
1.
Singkong dikukus hingga matang
(jangan sampai benyek karena hasilnya akan jelek). Kemudian dinginkan.
2.
Tata singkong dalam wadah yang telah
diberi alas daun pisang (wadah harus betul-betul bersih dan terbebas dari
minyak, karena jika wadah kotor atau berminyak proses fermentasi tidak akan
sempurna).
3.
Taburi singkong rebus tersebut
dengan Ragi Tapai hingga rata.
4.
Tutup rapat wadah, sebelumnya lapisi
lagi dengan daun pisang, kemudian simpan di tempat kering dan hangat selama 2-3
hari.
Begitulah sob cara membuat tape singkong yang enak dan manis, semoga resep di atas bermanfaat bagi sobat. Amii..n!!
Wassalam!!
7 komentar:
terimakasih infonya sangat bermanfaat :)
http://jellygamatgoldg31.com
Sama2 sob.
mantap banget artikelnya, sangat bermanfaat :)
Nice artikel (y)
Terimkasih banyak infonya
http://obatjellygamatgoldg.net/
Informasinya sangat bermanfaat, terimakasih :)
Kunjungi juga http://kedaijellygamatgoldg.com/obat-herbal-radang-telinga/
Dikasih gula bisa nggak?
Terimakasih infonya sangat membantu
salam Lauwba Techno Indonesia
Posting Komentar